Doa Makan - Sahabat yang dirahmati Allah. Untuk kajian kali ini adalah mengenai bacaan Doa makan, Coba kita renungankan kalo makan tanpa aturan agama, apa sih jangka panjang untuk kita, Kita senantiasa makan tiap hari 2-3 kali dalam sehari, dalam hitungan jam kita sudah makan lagi, walaupun kata dokter perbanyak asupan yang cukup baik buat makanan dengan menambahkan gizi vitamin dsb, tetap makin tua makin reyod, apa sih pengaruh untuk jangka panjang, Makin tua stamina kita makin rendah, kekuatan kita juga melemah kulit rambut berubah, orang sakit karena makan, apa lagi udah di atuh batasan grams,berarti sakitnya udah parah, jadi tidak ada artinya klo makan tanpa aturan agama. Makan dengan tangan kanan, Minum jangan Berdiri, apakah aturan itu sebagai etika atau kesopanan belaka, tentu tidak, tetapi ada nilai uhrowinya. Kita lihat Dalam Alqur'an Surat Al-baqarah ayat 25.
كُلَّمَا رُزِقُوا مِنْهَا
مِنْ ثَمَرَةٍ رِزْقًا ۙ قَالُوا هَٰذَا الَّذِي رُزِقْنَا مِنْ قَبْلُ ۖ
25. Setiap mereka diberi rezeki buah-buahan dalam
surga-surga itu, mereka mengatakan: "Inilah yang pernah diberikan
kepada kami dahulu".
Tafsir Ibnu Kasir
Bacaan Doa Sebelum Makan
Pertama ucapkan basmallah lalu membaca doa khusus sesaat sebelum makan :
“Allahumma bariklana fiima razaqtana waqina adza bannar”
keberkahan kepada rezeki kami yang diberikan oleh-Mu dan peliharalah kami dari siksaan neraka]
Bacaan Doa Sesudah Makan
Setelah mengucapkan basmallah dan berdoa
seperti yang telah diberikan diatas, maka sudah bisa dilanjutkan dengan
menyantap makanan. Pada saat menyantap makanan lebih baik mengunakan
tangan karena Rasulullah SAW telah mengajarkan kita dengan menggunakan
tiga jari saja dalam mengonsumsi makanan. Selain itu menurut penelitian
bahwa dalam tangan memiliki bakteri yang bisa membantu organ tubuh dalam
mencerna makanan. Nabi Muhammad SAW juga bersabda bahwa
mengonsumsi makanan lebih baik pada saat lapar terasa kemudian berhenti
ketika kenyang belum terasa. Hal ini tentu bertujuan memberikan
kesehatan pada tubuh karena saat ini banyak orang yang mengonsumsi
makanan berlebihan sehingga menimbulkan penyakit seperti maag. Makanan
menjadi cara menjaga kesehatan tubuh yang terbaik. Mengatur pola makan
akan membuat kesehatan yang berkepanjangan tentu hal ini bisa berdampak
pada sikap yang baik jika mengikutsertakan Allah SWT dalam segala
kegiatan. Mudah-mudahan kita bisa melaksanakan aturan tersebut, dan kita jadikan sesuap makanan yang dimakan sekarang , untuk berkal nanti disurga. Amiin
Adab Makan dan Minum
إِنَّ رَسُوْلَ اللهِ قَالَ لِعُمَرَ بْنِ
أَبِي سَلَمَةَ: قُلْ بِسْمِ اللهِ وَكُلْ بِيَمِيْنِكَ وَكُلْ مِمَا يَلِيْكَ
-رواه مسلم -
“Sesungguhnya Rasulullah saw. berkata
kepada Umar bin Abu Salamah, ‘Ucapkanlah bismillah, makanlah dengan tangan
kananmu, dan makanlah sebagian makanan yang dekat denganmu.” - H.R. Muslim -
عَنِ
ابْنِ عُمَرَ أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ قَالَ: إِذَا أَكَلَ أَحَدُكُمْ فَلْيَأْكُلْ
بِيَمِيْنِهِ وَإِذَا شَرِبَ فَلْيَشْرَبْ بِيَمِيْنِهِ فَإِنَّ الشَّيْطَانَ
يَأْكُلُ بِشِمَالِهِ وَيَشْرَبُ بِشِمَالِهِ -رواه مسلم -
“Dari Ibnu Umar, sesungguhnya Rasulullah
saw. bersabda, ‘Apabila salah seorang di antara kamu makan, maka makanlah
dengan tangan kanannya dan bila minum minumlah dengan tangan kanannya, karena
syaitan makan dan minum dengan tangan kirinya.” - H.R. Muslim -
عَنِ
ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ: قَالَ رَسُوْلُ اللهِ إِذَا أَكَلَ أَحَدُكُمْ طَعَامًا
فَلاَ يَمْسَحْ يَدَهُ حَتَّى يَلْعَقَهَا أَوْ يُلْعِقَهَا - متفق عليه -
“Dari Ibnu Abbas, ia berkata, ‘Rasulullah
saw. bersabda, ‘Apabila salah seorang di antara kamu makan, maka janganlah
mengusap tangannya sebelum menjilatinya atau menjilatkannya kepada orang lain”
- H.R. Al-Bukhari dan Muslim -
عَنْ
أَبِيْ سَعِيْدٍ قَالَ: كَانَ النَّبِيُّ إِذَا أَكَلَ أَوْ شَرِبَ قَالَ:
أَلْحَمْدُ للهِ الَّذِي أَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مُسْلِمِيْنَ - رواه
الترمذي -
“Dari Abu Said, ia berkata, ‘Nabi saw.
apabila selesai makan atau minum beliau berdua: (yang artinya) Segala puji bagi
Allah yang telah memberi makanan dan minuman kepada kami dan telah menjadikan
kami sebagai muslim - H.R. At-Tirmidzi -
عَنْ
أَنَسٍ عَنِ النَّبِيِّ أَنَّهُ نَهَى
أَنْ يَشْرَبَ الرَّجُلُ قَائِمًا. قَالَ قَتَادَةُ, فَقُلْنَا: فَالأَْكْلُ؟
فَقَالَ: ذَاكَ أَشَرُّ أَوْ أَخْبَثُ - رواه مسلم -
Dari
Anas, dari Nabi saw. “Sesungguhnya beliau melarang seseorang minum sambil
berjalan. ‘Qatadah bertanya, ‘Bagaimana dengan makan?’ Anas menjawab, ‘Itu
lebih jelek” - H.R. Muslim -
عَنْ
أَنَسٍ قَالَ: كَانَ رَسُوْلُ اللهِ يَتَنَفَّسُ فِي الشَّرَابِ ثَلاَثًا.
وَيَقُوْلُ: إِنَّهُ أَرْوَى وَأَبْرَأُ وَأَمْرَأُ - رواه مسلم -
Artinya:
“Dari Anas, sesunggunya Rasulullah saw. bernafas sebanyak tiga kali ketika
minum. Dan beliau bersabda, ‘Sesungguhnya hal itu lebih memuaskan, lebih
selamat, dan lebih nikmat”. - H.R. Muslim -
Demikianlah Kajian mengenai Doa makan Sebelum dan Sesudah makan. Mudah-mudahn kita bisa mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Sukrooon.